engadget.com
KOMPAS.com - Kamera menimbulkan masalah kesehatan? Kabar seperti ini jarang terdengar, tapi itulah yang terjadi pada kamera DSLR teranyar besutan Canon, Rebel T4i, atau yang dikenal dengan nama lain EOS 650D.
Sejenis bahan kimia yang digunakan Canon untuk melekatkan karet grip di sisi kiri dan kanan Rebel T4i ternyata bisa memicu iritasi kulit pada pengguna kamera.
Bahan perekat ini juga bisa mengalami reaksi kimia dan mengubah warna karet grip dari hitam menjadi putih.
Sejauh ini baru terdengar satu kasus tentang pengguna yang mengalami iritasi kulit setelah terpapar bahan perekat tersebut, tapi itu sudah cukup untuk membuat Canon menarik kembali Rebel T4i.
Sebanyak 68.200 unit kamera tersebut ditarik dari Amerika Serikat melalui kerjasama dengan US Consumer Product Safety Commission.
Unit yang terkena masalah ini memiliki nomor seri 12 digit dengan angka kedua "3" atau "4" dan angka keenam "1" (x3xxx1xxxxxx atau x4xxx1xxxxxx). Pemilik kamera dengan nomor seri tersebut dipersilakan menghubungi Canon USA untuk mendapat karet grip pengganti secara cuma-cuma.
Di luar Amerika Serikat, Rebel T4i dikenal dengan nama EOS 650D. Kamera DSLR teranyar dari Canon ini dilengkapi fitur-fitur baru seperti continuous AF saat merekam video serta layar touchscreen.
Sebelumnya, pada awal Juli, Canon sempat mengeluarkan peringatan terkait masalah bahan kimia yang memicu alergi kulit ini pada pemilik EOS 650D/ Rebel T4i.
0 komentar:
Posting Komentar