KOMPAS Images/KRISTIANTO PURNOMOPemain sinetron, Marcellino Lefrandt saat sesi wawancara usai peluncuran sinetron berjudul Raja dan Aku di Kantor MD Entertainment, Jakarta, Selasa (23/10/2012). KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO
JAKARTA, KOMPAS.com -- Pembawa acara Olla Ramlan mendapat kesempatan untuk menjadi perempuan jagoan dalam film drama aksi yang akan disutradarai artis peran Marcellino Lefrandt.
Mau tak mau demi tuntutan peran, Olla otomatis berguru kepada Marcellino untuk mendalami beladiri mix martial art. "Di luar sana mix martial art sudah sangat dikenal, Olla membuat saya terkesan dengan semangatnya. Dia minta latihan sebulan sebelumnya padahal tim (produksi film) kami belum terbentuk. Tapi kebetulan ada dojo (tempat latihan-red), jadi dia latihan di situ," ujar Marcellino dalam wawancara di Kantor MD Entertainment, Tanah Abang III, Jakarta Pusat, Selasa (23/10/2012).
Sudah dua bulan ini, Olla dilatih Marcellino. "Jalan terus sampai Desember," kata Marcellino.
Tak tanggung-tanggung, Olla langsung diajarkan teknik lanjutan dari seni beladiri yang didalami Marcellino. "Enggak yang basic, pokoknya langsung belajar bagaimana seorang perempuan memertahankan diri," jelas Marcellino.
Tapi, untuk kebutuhan gambar di filmnya, Marcellino tak akan membentuk otot Olla menjadi terlihat kekar. "Enggak, biasa saja seperti perempuan biasa. Cuma diajarin tekniknya saja," kata Marcellino.
0 komentar:
Posting Komentar