Blog Archive

Sabtu, 13 Oktober 2012

Spirit Wales Melejit


GEOFF CADDICK / AFPGelandang Wales, Gareth Bale (kiri), sukses mengeksekusi penalti dan menyamakan kedudukan 1-1 dengan Skotlandia dalam laga penyisihan Grup A di Stadion City, Cardiff, Jumat (12/10/2012). Wales akhirnya menang 2-1 dan poin penuh itu ditentukan juga oleh Bale.

CARDIFF, KOMPAS.com - Pahlawan kemenangan Wales, Gareth Bale, percaya diri negaranya akan menjadi kuda hitam dan mengeslot satu tiket putaran final Piala Dunia Brasil 2014.

"Kami butuh (kemenangan) itu, sebuah titik tolak dalam perjuangan kami. Harapannya, semuanya itu menginspirasi kami dalam menyongsong laga-laga ke depan," sebut gelandang Tottenham Hotspur, Jumat (12/10/2012), seusai Wales menghancurkan Skotlandia 2-1.

Bale mencetak gol kemenangan timnya semenit jelang waktu normal pungkas. Sebuah sepakan keras dari jarak 25 meter menjebol jala Skotlandia kawalan Alan McGregor.

Skotlandia sebenarnya unggul lebih dulu pada menit ke-27 melalui James Morrison. "The Tartan Army" alot bertahan di Stadion City, namun Wales di bawah kendali Coleman berhasil mengimpaskan keadaan pada menit ke-81, lagi-lagi melalui Bale yang sukses mengeksekusi penalti.

"Kami ketinggalan satu gol, tapi kami berjuang kembali dengan jantan dan itulah hasilnya. Kami paham pertandingan itu akan sangat berpengaruh pada peluang kami," tandas Bale lagi.

Dalam dua laga sebelumnya, Wales ditelan Serbia 1-6 dan disikat Belgia 0-2.

Pelatih Wales, Chris Coleman, pun menyanjung permainan timnya sebagai sebuah pertunjukan kepercayaan diri besar, karakter kuat, dan kekuatan yang menakjubkan.

"Orang membicarakan sang pemenang, dan gol itu sangat bagus. Ketika ketinggalan 0-1 dalam derbi negara sekawasan dan kami juga sempat kalah beberapa kali, maju dan berani mengambil penalti... Itu adalah eksekusi hebat, bagus, dan memang sudah dirancang," tegas Coleman soal gol penalti Bale.

Enam tim Grup A Zona Eropa Pra-Piala Dunia 2014 telah menjalani tiga laga. Wales berada di posisi keempat dengan raihan tiga poin.

Kelompok itu dipimpin Belgia dan Kroasia yang memiliki koleksi poin yang sama, tujuh. Berikut, Serbia memiliki empat angka, satu poin lebih dari Wales.

 

0 komentar:

Posting Komentar