Blog Archive

Senin, 24 Desember 2012

"Casillas Adalah Kebanggaan Madrid"


PEDRO ARMESTRE / AFPKiper Real Madrid, Iker Casillas, tertunduk lesu melihat klubnya kalah 2-3 dari Malaga di Stadion La Rosaleda, Sabtu (22/12/2012).

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Spanyol, Vicente del Bosque, menilai menilai Iker Casillas saat ini adalah salah satu pemain yang telah menjadi kebanggaan Real Madrid. Hal itu diungkapkannya menanggapi langkah mengejutkan Jose Mourinho yang tidak memainkan Casillas saat melawan Malaga, Sabtu (22/12/2012).

Menurut Mourinho, keputusan kontroversialnya itu didasarkan perhitungan sepak bola karena kiper kedua Madrid, Antonio Adan, dinilai lebih siap daripada Casillas. Namun, beberapa media melaporkan, ini karena ada masalah antara Mourinho dan Casillas.

"Iker datang (ke Madrid) pada usia 10 tahun. Orangtuanya pantas mendapatkan keuntungan karena telah membawanya ke tempat latihan dan saya rasa mereka tidak melakukan hal itu hanya demi uang," ujar Del Bosque.

"Iker adalah kebanggaan Real Madrid. Dia satu-satunya pemain yang datang dari tim muda Madrid. Akan sangat baik untuk mengetahui apa yang dia lakukan karena dia telah membawa nilai-nilai kebesaran Real Madrid," katanya lagi.

Dalam laga tersebut Madrid pun harus takluk dari tangan Malaga 2-3. Kekalahan itu juga semakin menyulitkan peluang juara Madrid karena kini posisi mereka kini berselisih 16 angka dari Barcelona yang kokoh di puncak klasemen sementara Liga BBVA.

 

0 komentar:

Posting Komentar