Dok. Manchester UnitedStriker Manchester United Legends, Ruud van Nistelrooy (kanan), mencoba melewati bek Real Madrid Legends, Fernando Hierro (kiri), dalam laga amal di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (2/6/2013).
MANCHESTER, KOMPAS.com — Kembali ke tempat yang pernah membesarkan namanya membuat Ruud van Nistelrooy terkesan. Ya, para fans Manchester United tetap menyambut Van Nistelrooy dengan hangat, apalagi, ketika "Van the Man" merasakan kembali kepuasan mencetak gol dengan seragam MU.
Van Nistelrooy kembali ke Old Trafford dalam rangka partai amal MU Legends kontra Real Madrid Legends, Minggu (2/6/2013). Dalam laga yang dimenangkan Madrid Legends, 2-1, Van Nistelrooy tampil untuk kedua belah kubu.
Pada babak pertama, Van Nistelrooy bermain di Madrid Legends, dan babak kedua giliran MU Legends yang menggunakan jasa Van Nistelrooy. Pemain asal Belanda itu memang pernah bermain untuk kedua tim tersebut.
"Saya sangat berterima kasih atas penerimaan (fans MU)," kata Van Nistelrooy kepada MUTV. "Bagi saya, itu berarti banyak untuk datang kembali ke sini, melangkah di lapangan lagi. Saya bahkan cukup beruntung bisa mencetak gol di Stretford End lagi."
Van Nistelrooy memang menorehkan satu gol untuk MU Legends pada babak kedua. Menerima umpan terobosan, Van Nistelrooy menggiring bola dan kemudian melepaskan tembakan dari sudut sempit. Sebuah ciri khas mencetak gol dari Van Nistelrooy yang sudah tentu dirindukan publik Old Trafford.
"Aku pergi secara tiba-tiba setelah lima tahun sehingga untuk kembali dan bermain lagi sungguh hebat. Saya ingin berterima kasih kepada fans untuk semua dukungan mereka selama bertahun-tahun, sementara saya berada di sini dan reaksi mereka merupakan bonus luar biasa," jelas Van Nistelrooy.
"Saya benar-benar menantikan untuk kembali dan bermain di sini lagi. Itu adalah hari yang fantastis dan bermain setiap babak untuk klub yang berbeda juga hebat. Itu bagus karena bermain dengan semua pemain brilian. Semua orang menikmatinya dan itu adalah hari yang baik untuk tujuan yang besar," pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar