AFP PHOTO / ALBERTO LINGRIAGelandang serang AC Milan dari Ghana, Kevin-Prince Boateng (kiri), merayakan golnya ke gawang Barcelona bersama rekan setimnya, bek dari Perancis Philippe Mexes, dalam laga perdana 16 besar Liga Champions di Stadion San Siro, Rabu (20/2/2013). Milan akhirnya menang 2-0.
MILAN, KOMPAS.com — Bek AC Milan, Philippe Mexes, memperingatkan timnya untuk tetap memijak bumi menyusul kemenangan sensasional atas Barcelona, Rabu (20/2/2013). Pasalnya, Inter Milan telah menunggu di depan mereka.
"Memamg memuaskan mengalahkan Barcelona, tetapi kami masih belum mendapatkan apa-apa. Yang tersulit dilakukan sekarang, tak larut dalam euforia jelang pertandingan melawan Inter, laga yang ingin kami menangkan setelah pertemuan pertama musim ini," tegas Mexes, Jumat (22/2/22013).
Memang benar apa yang dikatakan pemain asal Perancis itu. Kepercayaan diri para pemain I Rossoneri tengah membubung. Namun, Milan harus kembali fokus jelang Derby della Madonnina pada Minggu (24/2/2013) dengan Inter bertindak sebagai tuan rumah. Dalam laga pertama, I Nerazzurri mempermalukan Il Diavolo Rosso 1-0 di depan publik sendiri.
"Rodrigo Palacio dan Antonio Cassano adalah dua talenta bagus yang harus kami waspadai. Siapa pun yang terminim melakukan kesalahan, dialah pemenangnya," sebut Mexes.
"Mantan striker Inter, Mario Balotelli? Sekarang ia bersama Milan dan akan menjadi ancaman bagi I Nerazzurri," tandasnya.
0 komentar:
Posting Komentar