Blog Archive

Rabu, 04 April 2012

Yuanita Christiani: Jidatku seperti Lapangan GBK


KOMPAS.com/IRFAN MAULLANAYuanita Christiani

JAKARTA, KOMPAS.com — Rambut berponi menjadi salah satu ciri dandanan pembawa acara, bintang iklan, dan artis peran Yuanita Christiani (25). Bagi Yuanita, poni sangat berarti untuk menutupi dahinya yang lebar.

"Sebenarnya jidatku agak lebar. Jadi, kalau kalian lihat, jidatku itu seperti lapangan GBK (Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta) ya. Jadi, aku enggak PD (percaya diri) tanpa poni," kata Yuanita dalam wawancara di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Tak jarang, berbagai masukan diterima oleh Yuanita dari orang-orang terdekatnya. "Banyak yang bilang, 'Udah, dibuka aja poninya.' Pas aku cobain, bagus juga sih, agak latin-latin gitu. Tapi, aku tetap enggak PD kalau tanpa poni," ujar pemain film Berbagi Suami (2005) ini.

Untuk memotong rambut pun, Yuanita pun hanya memercayakannya kepada ibunya. "Dulu pernah aku potong poni sama orang lain, cuma, nanggung banget, malah kelihatan seperti orang culun. Dari situ aku enggak mau dipotong sama salon mana pun," cerita perempuan yang biasa menjalani perawatan rambut di salon yang memiliki fasilitas hair spa. "Kalau potong rambut, aku selalu sama mamaku, karena Mama 18 tahun pernah buka salon. Jadi, dari kecil rambutku enggak pernah disentuh hair stylist mana pun. Jadi, aku enggak pernah berani dipotong sama orang lain," jelasnya.

Namun, di tangan ibunya pun Yuanita tetap tak berani bereksperimen mengubah gaya rambutnya. "Eksperimen enggak pernah sih. Mama sih berani aja eksperimen, cuma akunya enggak berani, takut enggak cocok," ucapnya.

0 komentar:

Posting Komentar