Blog Archive

Kamis, 23 Mei 2013

Jamu PBR, Persipura Dibayangi Cedera


KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Ferreira Tiago.

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, mengaku tidak terlalu khawatir terhadap cedera yang dialami beberapa pemain inti saat tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut menjamu Pelita Bandung Raya (PBR) dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (24/5/2013).

Persipura dipastikan minus Ruben Sanadi dan Otavia Dutra pada pertandingan nanti. Ruben absen akibat kartu merah ketika melawan Gresik United. Sementara Dutra masih dalam tahap pemulihan cedera engkel. Namun, Jacksen tidak terlalu gusar oleh absennya dua pemain tersebut. Pelatih asal Brasil tersebut mengaku masih memiliki Ricardo Salampessy, Victor Pae, dan Ortissan Solossa, yang bisa menggantikan peran dua pemain tersebut.

"Kami masih memiliki stok memadai sehingga kehilangan mereka tidak masalah," kata Jacksen saat dihubungi Kamis (23/5/2013) malam.

Jacksen mengaku yakin, siapa pun pemain yang akan diturunkan untuk menggantikan peran Dutra dan Ruben, bisa bermain maksimal. Sebab, menurutnya, Persipura bermain dengan mengandalkan kolektivitas tim dan tidak bergantung satu atau dua pemain.

"Saat mengalahkan Gresik, pemain depan seperti Boaz Solossa tidak bisa mencetak gol. Namun, pemain belakang Bio Paulin justru mencetak gol kemenangan," bebernya.

Persipura berambisi meraih kemenangan untuk memantapkan posisinya di puncak klasemen. Saat ini, Persipura bertakhta di puncak klasemen dengan mengoleksi 40 poin, atau unggul tujuh poin dari pesaing terdekatnya, Persib Bandung.

Sementara Pelita Bandung Raya masih berkutat di papan bawah. The Boys Are Back bertengger di peringkat ke-14 dengan mengepak 21 poin dari 19 laga. Mereka mencatat lima kemenangan, enam imbang, dan sisanya kalah.

0 komentar:

Posting Komentar