Blog Archive

Jumat, 01 Juni 2012

Pembuat FarmVille Mulai Fokus ke Game "Mobile"



KOMPAS.com – Perusahaan game Zynga identik dengan game Facebook seperti FarmVille dan CityVille. Namun, perusahaan ini berencana untuk mengembangkan bisnisnya di luar game Facebook dan mulai menjelajahi dunia game mobile.

Hal ini tentu dipicu dengan mulai terbukanya Facebook untuk investor melalui pasar saham beberapa waktu lalu.

Banyak analis menilai Facebook kini tidak lagi tergantung pada provider luar seperti Zynga untuk meramaikan kontennya dengan game. Sebab, Facebook kini dapat membuat sendiri konten interaktifnya.

Apakah langkah Zynga untuk bermain di pasar game mobile merupakan pengaruh dari masuknya Facebook ke pasar saham tersebut? Menurut Mark Pincus, CEO dan pemilik dari Zynga, langkah ini diambil bukan untuk memisahkan diri dari Facebook.

Sebab, Facebook tetap merupakan pasar yang potensialnya tinggi dan patut mendapatkan lebih banyak investasi dari Zynga.

”Kami melihat Facebook sebagai sebuah platform, sama seperti iOS dan Android,” komentar Pincus. ”Bila bisnis kami di iOS dan Android menjadi besar, maka kami akan sangat senang sekali,” tambahnya. Ia juga menyatakan akan meraih kesempatan di mana saja selama ada peluang untuk mendapat keuntungan.

Lalu, bagaimana dengan bisnis di dunia mesin konsol game, seperti PlayStation 3 dan Xbox 360? Pincus menegaskan bahwa Zynga tidak ada keinginan untuk masuk ke pasar konsol.

Pasar tersebut terlalu banyak gesekan kepentingan akibat perang antara kedua konsol utama. Zynga mengejar pasar khalayak umum dan game mobile adalah jalan masuknya.

0 komentar:

Posting Komentar