Blog Archive

Kamis, 19 April 2012

Pedro: Barca Akan Balikkan Keadaan

LONDON, KOMPAS.com - Usai dikalahkan Chelsea pada leg pertama dengan skor 1-0, penyerang Barcelona, Pedro Rodríguez, mengaku yakin, timnya mampu membalikkan keadaaan pada leg kedua babak semifinal Liga Champions di Camp Nou, Rabu (25/4/2012). Pedro mengatakan tim berjuluk "Blaugrana" itu akan memberikan segalanya untuk meraih kemenangan.

"Tim tidak senang dengan hasil semalam. Tetapi, kami memiliki keyakinan bahwa kami dapat membalikkan keadaan. Selalu sulit untuk mencetak gol ketika melawan tim dengan pertahanan yang sangat baik. Kami memiliki banyak peluang. Kami senang dengan permainan kami, namun tidak dengan hasil pertandingan," ungkapnya.

"Pertandingan selanjutnya mungkin akan mirip dengan yang semalam. Tetapi, kami akan melakukan segala permainan yang kami miliki untuk bisa memenangkannya," ujar Pedro seperti yang dilasnir Goal.com.

Dalam laga yang dilangsungkan di Stamford Bridge itu, Chelsea terus bertahan sepanjang pertandingan dan hanya beberapa kali melakukan serangan balik. Mereka pun hanya sekali melakukan tembakan yang tepat ke arah gawang Barca.

Namun, sepakan melalui Didier Drogba ini berhasil merobek jala gawang yang dijaga kiper Victor Valdes jelang turun minum. Gol ini menjadi satu-satunya gol yang tercipta sepanjang 90 menit jalannya pertandingan hingga membuat Barca kecewa.

"Chelsea mampu mencetak gol dengan hanya beberapa peluang yang mereka miliki. Tetapi, itulah sepak bola dan mereka memberikan kami sedikit rasa kecewa. Namun, kami optimis akan membalikkan keadaan," tegasnya lagi.

0 komentar:

Posting Komentar