Blog Archive

Minggu, 19 Mei 2013

Sampdoria Jungkalkan Juventus


AFP/OLIVIER MORIN Striker Juventus, Fabio Quagliarella (kanan) melepaskan tendangan ke arah gawang Sampdoria, melewati pemain tengah Angelo Palombo. Dalam duel di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Sabtu (18/5/2013), Sampdoria menang 3-2.

GENOA, KOMPAS.com - Sampdoria mengalahkan juara Serie-A Italia Juventus 3-2 dalam pertandingan yang diadakan di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Genoa, Sabtu (18/5/2013) waktu setempat. Sempat unggul 1-0 di babak pertama, Bianconeri harus tertinggal berkat gol-gol dari penalti Citadin Eder, serta tambahan dari Lorenzo De Silvestri dan Mauro Icardi. Juve baru bisa memperkecil ketinggalan melalui gol telat Emanuele Giaccherini.

Di awal pertandingan Juventus yang tampil tanpa sejumlah pilar intinya tampil menekan dan sempat mengancam melalui Sebastian Giovinco, Fabio Quagliarella dan Giorgio Chiellini. Upaya Juve membawa hasil saat menit ke-25 Quagliarella melepaskan diri dari jebakan offside Blucerchiati dan mengonversi umpan Andrea Pirlo menjadi gol.

Keunggulan Juve hanya bertahan enam menit karena wasit A Gervasoni menghadiahkan penalti untuk Sampdoria menyusul pelanggaran Antonio Chielline terhadap Icardi. Eder tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk menyamakan kedudukan.

Di babak kedua Juventus kembali mengambil inisiatif serangan. Namun buruknya penyelesaian akhir Quagliarella dan Giaccherini serta penampilan impresif Da Costa menjaga Sampdoria dari kebobolan.

Sampdoria justru berhasil membalikkan keadaan saat De Silvestri menaklukkan Storari lewat sundulannya. Juventus tampil mendominasi selama setengah jam terakhir dan Quagliarella nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-70, namun tendangan voli-nya terlalu pelan dan dengan mudah diamankan Da Silva.

Bencana datang di menit ke-75 saat Icardi menerima umpan eks pemain Juventus Marcelo Estigarribia dari sisi kanan area pertahanan Juventus. Hanya gol Giaccherini di menit ke-90 yang membantu Juventus memperkecil keadaan menjadi 3-2.

SAMPDORIA: 1 Junior Da Costa; 8 Shkodran Mustafi, 28 Daniele Gastaldello, 7 Paolo Castellini; 19 Lorenzo De Silvestri, 16 Andrea Poli, 17 Angelo Palombo (11 Gianni Munari 65),14 Pedro Mba Obiang, 2 Marcelo Estigarribia (13 Gaetano Berardi 84); 23 Citadin Eder (12 Gianluca Sansone 79), 98 Mauro Icardi

JUVENTUS: 30 Marco Storari (34 Rubinho 80); 4 Martin Caceres, 19 Leonardo Bonucci, 3 Giorgio Chiellini; 33 Mauricio Isla, 20 Simone Padoin (26 Stephan Lichtsteiner 74), 21 Andrea Pirlo, 24 Emanuele Giaccherini, 11 Paolo De Ceglie; 27 Fabio Quagliarella, 12 Sebastian Giovinco (17 Nicklas Bendtner 74)

 

0 komentar:

Posting Komentar